Danau-Danau Terindah Di Dunia

Seringkali ekspetasi tidak sesuai dengan kenyataan yang ada. Inilah yang terjadi sekarang ini. Corona datang tanpa ada yang menduga dan menghancurkan rencana yang telah disusun sejak lama. Kita semua dipaksa untuk membatalkan semua rencana kegiatan yang akan kita lakukan dan harus mengubah ranah kehidupan yang ada. Sebagian besar dari kita harus terjebak di dalam rumah dan tidak bisa keluar kemanapun. Tentunya, kita pasti merasa bosan dan tidak tahu harus mau melakukan apa. Nah, untuk menghilangkan rasa jenuh dan bosan, lebih enak melihat hal-hal yang indah dan mungkin saat kondisi sudah membaik bisa kesana. Sayangnya, tidak semua danau dari seluruh penjuru dunia dapat terangkum disini. Karena itu, telah dipilih danau-danau terindah di dunia versi Eropa dan Asia.

Ads

Danau Terindah di Eropa

Apa yang muncul di kepala kalian saat mendengar kata Eropa? Negeri dongeng, negeri 4 musim, atau fashion? Semua benar. Tapi, Eropa punya banyak danau yang seakan keluar dari cerita-cerita dongeng yang pernah kita baca. Inilah 6 danau terindah di Eropa.

  • Danau Bled, Slovenia
Danau Bled
Danau Bled

Danau Bled adalah tempat terindah di Slovenia yang terletak di kota Bled. Danau ini memiliki panjang 2120 meter dan lebar 1380 meter dengan kedalaman maksimum 30,6 meter. Mungkin banyak yang beranggapan bahwa air danau ini sangat dingin dari warnanya. Tapi, pada kenyataanya air danau ini selalu hangat sepanjang tahun. Bahkan, disediakan tempat untuk berenang di bagian utara dan barat. Seperti yang terlihat di gambar, terdapat pulau dan gereja kecil di tengah danau. Uniknya, terdapat suatu kepercayaan bahwa bila seseorang membunyikan lonceng yang berada di menara, ia akan mendapatkan keberuntungan.

  • Danau Plitvice, Kroasia
Danau Plitvice
Danau Plitvice

Danau Plitvice terletak di Taman Nasional Plitvice, Kroasia, dan telah ditetapkan sebagai situs warisan dunia UNESCO pada tahun 1979. Seperti yang terlihat di gambar, Danau Plitvice bukan hanya satu danau, tapi 16 danau yang saling terhubung yang memiliki variasi warna dari hijau zamrud hingga biru gelap dan terpisahkan oleh bendungan alami. Uniknya, variasi warna ini disebabkan oleh perbedaan jumlah mineral dan organisme di air serta sudut pantulan matahari. 

  • Danau Königssee, Jerman
Danau Königssee
Danau Königssee

Danau Königssee terletak di Taman Nasional Berchtesgaden dan merupakan danau terdalam di Jerman. Banyak yang mengakui bahwa ini merupakan danau terindah di Jerman. Kami menyetujuinya. Danau yang terletak di kaki Gunung Watzmann, memiliki air berwarna hijau zamrud, dan jauh dari hiruk-pikuk kota. Ini seakan-akan membawa siapapun yang mengunjunginya masuk ke dalam suatu dunia yang berbeda. 

Ads
Kapan jaga hutan? Sekarang! Buka lindungihutan.com
  • Danau Hallstatt, Austria
Danau Hallstatt
Danau Hallstatt

Bagi pecinta film Frozen pasti masih ingat dengan Arandelle, kota yang ada di dalam film tersebut. Karena itu, kami persembahkan Hallstatt, kota yang menginspirasi film tersebut. Sama seperti Plitvice, Hallstatt juga telah dianugerahi sebagai situs warisan dunia pada tahun 1997. Selain berfoto ria, banyak hal yang bisa dilakukan di Hallstatt sepanjang tahun, dari mengelilingi kota tua, melihat panorama Hallstatt dari Skywalk, paragliding, menaiki motor boat, dan masih banyak lagi.

  • Danau Windermere, Inggris
Danau Windermere
Danau Windermere

Inilah danau terbesar di Inggris dengan panjang lebih dari 18 km dan lebar hampir 1.5 km. Danau yang terbentuk dari lelehan gleser jutaan tahun yang lalu ini telah menjadi salah satu tempat liburan terkenal di Inggris. Danau yang memiliki pemandangan panoramik, tempat foto terbaik, dan berbagai kegiatan yang dapat dilakukan di sini sepanjang tahun, tentunya, akan menarik perhatian banyak orang.

  • Danau Garda, Italia
Danau Garda
Danau Garda

Danau Garda merupakan salah satu danau terindah dan terbesar di Italia yang terbentang di tiga daerah berbeda (Lombardy di barat, Veneto di timur, dan Trentino-Alto Adige di utara). Banyak hal yang dapat dilakukan sepanjang pesisir danau ini. Tapi, yang menjadi masalah harus dimulai darimana. Terdapat 20 kota yang menawarkan atraksi dan pemandangan berbeda. Jadi, pikirkan baik-baik.

Danau Terindah di Asia

Sebagai benua terbesar di dunia, Asia memiliki ribuan danau indah yang tersebar di seluruh pelosok Asia. Bahkan, beberapa diantaranya telah masuk ke dalam daftar Unesco. Tentunya, tidak semua dapat terangkum disini. Tapi, kami telah memilih 8 danau terindah di Asia.

  • Danau Wuhua Hai, Cina
Danau Wuhua Hai
Danau Wuhua Hai

Danau Wuhua Hai atau yang lebih sering disebut Five Flower Lake (Danau Lima Bunga) memiliki daya tarik yang tidak kalah dengan danau-danau lainnya. Danau ini terletak di Taman Nasional Jiuzhaigou, lembah dataran Tibet, dan dikelilingi oleh pegunungan. Keunikan danau ini terletak pada airnya yang tidak pernah beku. Walaupun memiliki kedalaman hampir lima meter, tapi kita melihat dasar dari danau ini. Seperti namanya, Danau Wuhua Hai memiliki variasi lima warna berbeda, yaitu kuning sawo, hijau zamrud, hijau lumut, biru turkis, dan coral. 

  • Danau Baikal, Rusia
Danau Baikal
Danau Baikal

Inilah danau terbesar di seluruh dunia yang menyimpan 20% jumlah air tawar di dunia. Danau yang terletak di Siberia Tenggara, tidak jauh dari Mongolia, dinobatkan sebagai situs warisan dunia oleh UNESCO pada tahun 1996 karena letak geografi dan keanekaragaman hayatinya. Banyak spesies satwa hanya ditemukan di tempat ini. Akan tetapi, perubahan iklim mengancam keberadaan danau ini.

  • Danau Kaindy, Kazakhstan
Danau Kaindy
Danau Kaindy

Sekilas Danau Kaindy tidak terlihat berbeda dengan danau lainnya, tapi danau ini memiliki cerita tersembunyi di bawah permukaannya. Pada tahun 1911 terjadi gempa bumi yang menyebabkan longsor yang membentuk jurang dan bendungan alami. Seiring waktu berjalan, hujan menenggelamkan hutan cemara dan membentuk sebuah danau. Tapi, bagian atas dari hutan tersebut masih dapat terlihat sampai sekarang. Uniknya, hutan cemara tersebut tidak pernah membusuk dan terjaga bentuknya.

  • Danau Kayangan, Filipina
Danau Kayangan
Danau Kayangan

Danau yang terletak di pulau Coron, Filipina ini memiliki air biru yang jernih dan dipenuhi dengan terumbu karang. Selain keindahan dasar airnya, terdapat sebuah gua yang jarang dikunjungi yang menjadi tempat freediving dan menawarkan pemandangan yang menakjubkan. Inilah alasan tempat ini selalu padat dipenuhi dengan turis yang ingin menikmati keindahan dasar Danau Kayangan.

  • Danau Attabad, Pakistan
Danau Attabad
Danau Attabad

Danau Attabad memiliki air berwarna biru yang sangat mempesona, akan tetapi ia memiliki cerita tragis di baliknya. Danau ini sebenarnya terbentuk akibat longsor besar pada tahun 2010 yang menghancurkan sebuah desa. Batu dan tanah menutup akses Sungai Hunza. Lima bulan setelah bencana tersebut, Danau Attabad membentang sepanjang 21 km dan menghiasi lembah ini. Sejak saat itu, danau menarik perhatian berbagai turis dan menawarkan berbagai keindahan.

  • Danau Pangong Tso, India
Danau Pangong Tso
Danau Pangong Tso

Danau yang terletak di Himalaya ini memiliki air yang jernih selalu berubah dari biru, hijau, abu-abu, hingga merah. Pangong Tso menawarkan pemandangan yang tidak dapat ditemukan di tempat lain. Tempat ini dikelilingi dengan Pegunungan Himalaya, air jernih, dan kesunyian yang menenangkan. 

  • Danau Goshiki-Numa, Jepang
Danau Goshiki-Numa
Danau Goshiki-Numa

Goshiki-Numa (Danau Lima Warna) terbagi menjadi lima danau dengan warna yang berbeda. Setiap danau menawarkan keindahannya masing-masing. Untuk melihat semua danau ini, hanya diperlukan tenaga untuk berjalan atau dapat meminjam perahu untuk melihat danau lebih dekat.

  • Danau Labuan Cermin (Danau Dua Rasa), Indonesia
Danau Labuan Cermin
Danau Labuan Cermin

Indonesia juga tidak mau kalah. Ada banyak danau yang tidak kalah indah dengan danau-danau yang ada di daftar ini. Tapi, kami memilih Danau Labuan Cermin yang berada di Kalimantan Timur karena keunikannya. Labuan Cermin memiliki air biru yang sangat jernih, bahkan dasar danau dari pasir putih dapat terlihat sangat jelas. Seperti namanya, Labuan Cermin, danau ini memiliki lapisan yang membuat sinar matahari memantul. Danau ini juga disebut Danau Dua Rasa. Kenapa? Karena terdapat dua jenis air di dalamnya, air asin di permukaan dan air tawar di dasar.

 

Penulis: Jeannette Sharon

 

Referensi Literatur

5 incredible Lake Bled facts to make you dream of Slovenia even more. (2020, March 6). The Real World. https://www.trafalgar.com/real-word/5-incredible-lake-bled-facts-slovenias-star-attraction/

Epifani, M. (n.d.). Kaindy Lake Is a Ghostly Underwater Forest. Discovery. Retrieved January 28, 2021, from https://www.discovery.com/exploration/Kaindy-Lake-Ghostly-Underwater-Forest

Five Flower Lake: Gem Of the Jiuzhaigou National Park. (n.d.). Unusual Place. Retrieved January 28, 2021, from https://unusualplaces.org/five-flower-lake-gem-of-the-jiuzhaigou-national-park/

Goshikinuma (Five Colored Ponds). (n.d.). Gaijin Pot. Retrieved January 28, 2021, from https://travel.gaijinpot.com/goshikinuma-five-colored-lakes/

Jackson. (2019, March 23). Kayangan Lake in Coron Island, Palawan. Journey Era. https://www.journeyera.com/kayangan-lake-coron-palawan/

Julie. (2020, July 18). 8 Amazing Things To Do In Lake Bled, Slovenia. Earth Trekkers. https://www.earthtrekkers.com/best-things-to-do-in-lake-bled-slovenia/

Julie. (2021, January 13). One Perfect Day in Hallstatt, Austria. Earth Trekkers. https://www.earthtrekkers.com/one-day-in-hallstatt-dachstein-krippenstein-austria/

Lake Garda, Italy: Where to Stay, How to Get Around, and More. (2013, September 18). Walks of Italy. https://www.walksofitaly.com/blog/things-to-do/italy-lake-garda

Mcdonald, J. (2019, April 18). Exploring Lake Baikal. JSTOR Daily. https://daily.jstor.org/exploring-lake-baikal/

Patowary, K. (2020, January 9). Attabad Lake: The Lake Created By a Disaster. Amusing Planet. https://www.amusingplanet.com/2020/01/attabad-lake-lake-created-by-disaster.html

Plitvice National Park. (n.d.). Wikitravel. Retrieved January 28, 2021, from https://wikitravel.org/en/Plitvice_National_Park

Rizal. (n.d.). Danau Cantik Dua Rasa, Danau Labuan Cermin. Indonesia Kaya. Retrieved January 28, 2021, from https://www.indonesiakaya.com/jelajah-indonesia/detail/danau-cantik-dua-rasa-danau-labuan-cermin

The surreal beauty of Pangong Tso’s blue waters. (2020, July 11). ON Manorama. https://www.onmanorama.com/travel/outside-kerala/2020/06/11/surreal-beauty-pangong-tso-lake-ladakh.html

Una. (2018, November 1). Was it worth it? Our Visit to Königssee in Bavaria. Vienna Insider. https://viennainsider.com/visit-konigssee-bavaria/

Windermere’s Visitor Information Service. (n.d.). Windersmere Information. Retrieved January 28, 2021, from https://www.windermereinfo.co.uk/

Referensi Gambar

Carpenter, J. (2019, October 9). [Photograph]. My Feet Will Lead Me. https://www.myfeetwillleadme.com/hallstatt-in-winter/

Julie. (2020, July 18). Bled Island [Photograph]. Earth Trekkers. https://www.earthtrekkers.com/best-things-to-do-in-lake-bled-slovenia/

Lake Baikal near Olkhon island. (n.d.). [Photograph]. JSTOR Daily. https://daily.jstor.org/exploring-lake-baikal/

Moore, C. (2019, October 29). Lake Windermere Autumn Colours [Photograph]. 500px. https://500px.com/photo/1007305054/Lake-Windermere-Autumn-Colours-by-Colin-Moore/?utm_medium=pinterest&utm_campaign=nativeshare&utm_content=web&utm_source=500px

[Photograph]. (n.d.-a). Visit Croatia. https://www.visit-croatia.co.uk/croatia-destinations/plitvice-lakes/

[Photograph]. (n.d.-b). Indonesia Kaya. https://www.indonesiakaya.com/jelajah-indonesia/detail/danau-cantik-dua-rasa-danau-labuan-cermin

[Photograph]. (n.d.-c). The World Geography. http://www.theworldgeography.com/2012/03/12-of-most-beautiful-lakes-in-world.html

[Photograph]. (n.d.-d). Island Hopping in The Philippines. https://www.islandhoppinginthephilippines.com/palawan/boat-stops/kayangan-lake/attachment/kayangan-lake-coron/

[Photograph]. (n.d.-e). Travel To Tohoku. https://www.tohokukanko.jp/en/attractions/detail_1287.html

[Photograph]. (n.d.-f). ON Manorama. https://www.onmanorama.com/travel/outside-kerala/2020/06/11/surreal-beauty-pangong-tso-lake-ladakh.html

Riva del Garda. (2019, January 19). [Photograph]. Instagram. https://www.instagram.com/p/BszmlI4FL93/?utm_source=ig_share_sheet&igshid=xyksraep55qq

Shutterstock. (n.d.-a). [Photograph]. Discovery. https://www.discovery.com/exploration/Kaindy-Lake-Ghostly-Underwater-Forest

Shutterstock. (n.d.-b). [Photograph]. Amusing Planet. https://www.amusingplanet.com/2020/01/attabad-lake-lake-created-by-disaster.html

Una. (2018, November 1). [Photograph]. Vienna Insider. https://viennainsider.com/visit-konigssee-bavaria/

 

LindungiHutan.com merupakan Platform Crowdfunding Penggalangan Dana Online untuk Konservasi Hutan dan Lingkungan. 

Kunjungi situs berikut https://lindungihutan.com/kampanyealam untuk melakukan kegiatan dan aksi penghijauan teman-teman di berbagai daerah. Mari kita sama-sama melestarikan lingkungan dan menjaganya. 

Yuk bergabung bersama kami sebagai pioneer penghijauan!

Your Beloved Author