LindungiHutan.com, Semarang. Selamat Hari Pohon Sedunia !! Wah ternyata di dunia ini ada peringatan khusus untuk mengingatkan manusia akan pentingnya pohon bagi kehidupan makhluk hidup lainnya ya, dengan cara memeluk pohon.
Peringatan Hari Pohon tanggal 21 November ini dipilih untuk menghormati jasa-jasa J. Sterling Morton pada 1872, seorang pecinta alam dari Amerika. Ia sangat gigih mengkampanyekan gerakan menanam pohon. Syukurlah semakin kesini, semakin banyak orang yang mulai mengaminkan ajakan Morton untuk peduli pada pohon. Sejak itu, muncullah opini dan kebijakan untuk menanam dan merawat pohon. Wah perjuangan Morton akhirnya berbuah manis ya~ *peluk pohon*
Baca Lainnya : Corona, Cara Bumi Memulihkan Diri

Eh, ngomong-ngomong tentang peluk pohon, kegiatan ini ternyata bukan sesuatu yang terkesan konyol loh Sahabat. Matthew Silverstone dalam bukunya yang berjudul Blinded by Science pada 2014 lalu mengungkapkan bahwa peluk pohon dapat meningkatkan kesehatan manusia.
Berikut adalah beberapa hal menarik seputar berpelukan dengan pohon:
Yuk, Adakan Penghijauan di Daerahmu!
Bersama LindungiHutan, Menghijaukan Indonesia.
- Dapat menjadi terapi untuk menyembuhkan depresi, sakit kepala, sampai dengan gangguan perkembangan otak yang bisa disebut sebagai ADHD (Attention Deficit Hyperactivity Disorder)
- Pohon memiliki getaran frekuensi yang bersumber dari dalamnya, yang dapat memberikan energi dan membuat kita tenang ketika memeluknya

- Dengan memeluk pohon, kita dapat merasakan oksigen lebih leluasa. Tentunya ini karena pohon merupakan mahluk hidup yang menghasilkan oksigen dan jika kita berada dekat pohon akan semakin mengoptimalkan fungsi penyerapan oksigen untuk tubuh kita
- Memeluk pohon merupakan alternatif terapi yang murah karena tidak perlu mengeluarkan biaya.

Terus Gimana Sih Cara Memeluk Pohon yang Baik dan Benar?
Nahh, untuk mendapatkan manfaatnya, kita hanya perlu memeluk pohon selama lima menit atau lebih, kemudian putar badan dan menyandarkan punggung ke pohon sampai kita merasakan perubahan dalam energi. Tentunya ini cocok buat kamu kamu yang jomblo atau lagi LDRan. Ga ada pacar, pohonpun jadi !!

Selamat mencoba!! (Kika)
Referensi: Liputan6
LindungiHutan.com merupakan Platform Crowdfunding Penggalangan Dana Online untuk Konservasi Hutan dan Lingkungan. Kunjungi situs berikut https://lindungihutan.com/kampanyealam untuk mendukung kegiatan dan aksi penghijauan teman-teman di daerahmu. Selain daerahmu, kamu juga bisa membantu menghijaukan daerah lainnya di Indonesia lho!
Yuk jadi pioneer penghijauan di daerah tempat tinggalmu!