Pohon Salad Buah

Tahukah kamu, ada sebatang pohon yang menghasilkan sebatang pohon yang menghasilkan berbagai macam aneka buah. Pohon ini bernama pohon salad atau fruit salad (salad buah)
Pohon ini merupakan kreasi James dan Kerry West dari Australia, mereka adalah kakak beradik. 20 tahun lamanya mereka mengembangkan tanaman dengan modal sebatang pohon yang menghasilkan aneka buah. Banyak penelitian yang telah mereka lakukan dalam satu pohon sehingga menciptakan aneka buah. P0hon salad buah menghasilkan enam jenis buah yang berbeda. Pohon ini merupakan multi-cangkok dengan buah yang berbeda dari keluarga yang sama, dimana pohon-pohon dicangkok kemudian disatukan dalam satu pohon. Hasilnya membuat tercengang, karakteristik buah masih tetap dipertahankan, baik segi rasa, penampilan dan waktu pematangan buah.
Selain menghasilkan aneka macam buah, pohon ini bisa menghasilkan aneka buah sepanjang tahun. Tetapi, jaringan tanaman yang diokulasi memiliki musim buah yang berbeda. Sama dengan tanaman biasanya, pohon ini ditanam dalam tanah yang terbuka. Bisa juga diletakkan dalam pot. Tentu saja merawatnya sama seperti pohon biasanya.
Pohon salad ini tidak bisa disatukan dalam satu pohon dari keluarga yang berbeda. Misalnya seperti durian dengan mangga atau apel dengan jeruk. Ada empat jenis p0hon salad yang dibuat oleh James dan Kerry West sejak tahun 1990 yaitu:
- Pohon salad buah sitrun, pohon ini memiliki buah seperti jeruk mandarin, jeruk lemon dan jeruk nipis.
- Pohon salad buah prunus, pohon ini memiliki buah peach, apricot, dan plum.
- Pohon salad buah apel, pohon ini memiliki buah apel merah, apel kuning, dan apel hijau.
- Pohon salad buah pir, pohon ini memiliki buah pir kuning, pir hijau, dan pir rustic.
Perawatan Pohon Salad Buah
Perawatan pohon salad sama dengan pohon lainnya. Kamu harus menjaga pohonnya agar tetap lembab dan terhindar dari stress. Lebih baik mengurangi penyiraman selama musim dingin saat p0hon salad tidak aktif. Pupuk pohon diberi dua kali dalam setahun di akhir musim dingin dan juga di akhir musim panas. Pupuk kompos atau kotoran hewan sangat baik ataupun pupuk slow release yang dicampurkan oleh di dalam tanah. Beri jarak atau jauhkan pupuk dari batang pohon.
Pohon salad ini harus tepat di bawah sinar matahari yang penuh tujuannya agar terpisah pada daerah yang terlindung angin. Pohon ini bisa ditanam pada wadah atau langsung di tanah. Buah pertama yang muncul dalam jangka waktu 6-18 bulan, ketika masih kecil memungkinkan kerangka semua cangkok dapat berkembang.
Khusus Pohon Yang Masih Satu Keluarga
Ada syarat yang harus dilakukan untuk mendapatkan pohon dengan berbagai buah yang berbeda. Misalnya masih satu keluarga. artinya, memiliki ciri khas atau karakteristik yang hampir sama, termasuk didalamnya buah dan jenis pohonnya. Misalnya, tidak bisa menggabungkan pohon semangka dengan pohon jambu. Seniman lain bernama Van Aken menggunakan pohon yang buahnya berbiji tunggal. Misalnya apricot, peach, plum dan lainnya. Tentu ini merupakan syarat agar pohon membuahkan hasil yang beraneka ragam.
Menggunakan Teknik Chip Grafting

Chip grafting adalah cara putus sambung. Kamu hanya perlu memotong dahan pohon yang akan disambung nantinya. Kamu harus memilih dahan pohon yang masih satu keluarga dan memiliki ciri khas yang sama. Sehingga menciptakan proses penyambungan yang tinggi.
Untuk menyambungkannya kamu bisa menggunakan selotip dari dahan yang berbeda. Selotip sebagai penyedia efek green house yang bisa kita temui di berbagai tempat. Selanjutnya kamu tinggal menunggu sampai jaringan tersambung dengan baik.
Penulis: Siti Warhamni
Daftar Artikel:
Id.haenselblatt.com https://id.haenselblatt.com/what-is-fruit-salad-tree diakses pada 23 April 2021.
Madrus Aan https://www.google.com/amp/s/bobo.grid.id/amp/08676980/pohon-salad-satu-pohon-menghasilkan-buah-yang-berbeda-jenis- diakses pada 22 April 2021.
m.kumparan.com https://www.google.com/amp/s/m.kumparan.com/amp/lampu-edison/satu-pohon-dengan-banyak-jenis-buah diakses pada 22 April 2021.
Rizal https://www.boombastis.com/pohon-40-buah/34755 diakses pada 23 April 2021.
Sariagri.id https://m.sariagri.id/article/amp/57474/tahukah-kamu-pohon-salad-satu-pohon-dengan-berbagai-jenis-buah-berbeda diakses pada 22 April 2021.
Daftar Gambar:
Gambar 1 https://www.pertanianku.com/satu-pohon-menghasilkan-aneka-jenis-buah-bagaimana-bisa
LindungiHutan.com merupakan Platfrom Crowdfunding Penggalangan Dana Online untuk konservasi Hutan dan Lingkungan. Kunjungi situa berikut https://lindungihutan.com/kampanyealam untuk melakukan kegiatan dan aksi penghijauan teman-teman. Mari kita sama-sama melestarikan lingkungan dan menjaganya.
Yuk jadi Pioneer penghijauan di daerah tempat tinggalmu!